Aku, seperti manusia pada umumnya,
Punya segudang kekhilafan di masa lalu.
Tapi bukankah kehidupan akan terus berputar?
selalu akan ada masa depan,
yang layak diperjuangkan.
Aku terus belajar untuk memperbaiki diri.
Meski terkadang kealfaan kembali menelikung hati.
Tapi aku akan terus berusaha,
Walau dimata orang melihat aku berubah,
Seperti melihat unta masuk lubang jarum.
Tetap,
Seinchi pun itu tidak akan menyurutkan langkahku
Setidaknya,
Saat aku mati nanti,
Aku bisa tersenyum bangga dan berkata,
Ya Alloh,
Aku sudah berjuang keras untuk berubah.
Tak apa dunia menjauhiku,
Tak apa manusia jijik terhadapku,
Tak apa harta tak aku punyai
Asal Engkau selalu menyayangi ku,
Itu seperti melihat oase dikala berjalan di padang pasir.
Ijinkan Ya Alloh,
Tolong ijinkan,
Dalam sujud rapuh ku,
Ijinkan aku meninggal dalam keadaan baik.
Amiin,
Mess putra Laj Jambi, 15 jan 14
Tidak ada komentar:
Posting Komentar